Seekor keong kecil memanjat sebatang pohon apel pada musim dingin. Burung-burung yang ada diatas pohon itu menertawakan usahanya sambil berkata,
"Diatas sini tidak ada apel. Usahamu pasti sia-sia. Pohon ini terlalu tinggi untukmu."
Mendengar ucapan itu keong kecil pun menjawab,
"Benar, Kawan, saat ini tidak ada apel yang dapat kunikmati, tetapi ketika aku sampai diatas, aku tinggal menunggu untuk menyantapnya."
Seperti itulah jiwa yang dipenuhi semangat yang pantang menyerah. Jalani hidup dengan sikap demikian sehingga kebahagiaan tidak akan pernah menjauh dari kita. Kebahagiaan bukanlah hadiah, melainkan harus kita raih dan capai, dan semua itu bukan tanpa usaha. Kita harus berjuang untuk meraih dan mencapai kebahagiaan.
sumber : Imanuel Kristo. Momen Inspirasi 3. Yogyakarta : Penerbit ANDI. 2012
Tidak ada komentar:
Posting Komentar